JAKARTA-Bank Permata dan PT AirAsia Indonesia menjalin kerjasama dengan menghadirkan alternatif pembayaran tiket penerbangan AirAsia guna mempermudah transaksi pembayaran tiket pesawat bagi para nasabah. Kerja sama ini memungkinkan pembayaran tiket melalui seluruh ATM yang tergabung dalam jaringan ATM Bersama, Prima dan Alto. “Ini merupakan komitmen kami memperluas basis layanan kepada seluruh nasabah masyarakat. Dengan AisAsia ini baru kerja sama, kita harap bisa tambah 30.000 per bulan. Kita kan baru mulai,” ujar Direktur Ritel Banking PermataBank Lauren Sulistiawati di Jakarta, Kamis (4/7).
Menurut dia, kehadiran layanan ini sekaligus melengkapi layanan pembelian tiket melalui electronic channels sebelumnya telah diluncurkan bank Permata. “Kami akan terus kembangkan keleluasaan nasabah dalam melakukan transaksi rutin,” ucap Lauren.
Terkait keamanan transaksi, Lauren memastikan bahwa bank Permata telah berupaya menjamin hal tersebut dengan memperkuat sistem keamanan dan pencegahan guna menghindari adanya kejahatan dalam layanan ini. “Faktor keamanan dalam bertransaksi ini masih menjadi fokus perhatian kami. Untuk itu dengan platform teknologi yang kami miliki, kami berharap nasabah bisa dengan mudah dan nyaman dalam bertransaksi,” terang Lauren.