JAKARTA – PT Paramitra Intimega (PIM), anak usaha PT Bali Towerindo Sentra Tbk (BALI), anak usaha Perseroan dengan kepemilikan saham 99,9% meraih fasilitas kredit senilai Rp320 miliar dari Bank Mandiri Tbk (Persero) Tbk (BMRI).
Fasilitas kredit ini ditandatangani oleh para pihak pada 27 September 2024.
Lily Hidayat, Wakil Direktur Utama BALI dalam laporan keterbukaan ke BEI, dikutip Selasa (01/10/2024) mengemukakan, fasilitas pinjaman dengan jangka waktu 60 bulan itu akan digunakan untuk membiayai belanja modal proyek VSAT (Very Small Aperture Terminal) Bakti.
Sekedar informasi, VSAT adalah stasiun penerima sinyal dari satelit yang memiliki antena penerima berbentuk piringan dengan diameter kurang dari tiga meter.
Awalnya VSAT merupakan suatu trademark untuk stasiun Bumi kecil yang dipasarkan sekitar tahun 1980 oleh Telecom General di Amerika Serikat.
Sehubungan dengan pinjaman ini, jelas Lily, BALI memberikan jaminan berupa Corporate Guarantee dan Cash Guarantee Defisit untuk Paramitra Intimega (PIM).
Komentari tentang post ini