Anak Usaha Golden Energy Mines Raih Fasilitas Kredit Rp1 Triliun

Thursday 13 Jun 2024, 7 : 30 pm
Indonesia Eximbank

JAKARTA – PT Borneo Indobara (BIB),  anak usaha PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS), telah menandatangani perjanjian kredit senilai Rp1 triliun dengan Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) pada 10 Juni 2024.

Sudin SH, Sekretaris Perusahaan GEMS dalam laporan keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), dikutip Kamis (13/6/2024) mengemukakan, BIB memperoleh fasilitas kredit modal kerja dari LPEI  sebesar Rp1 triliun dengan tenor 12 bulan.

“Fasilitas kredit LPEI tersebut akan digunakan untuk keperluan modal kerja BIB,” tulis Sudin dalam laporan keterbukaan informasi yang disampaikan ke BEI.

Menurut Sudin, pinjaman LPEI itu akan berdampak positif terhadap kegiatan operasional, terutama mendukung pertumbuhan dan kinerja operasional BIB.

Baca juga :  Laba Bersih Anjlok, Tahun Ini WIKA Bidik Kontrak Baru Senilai Rp40 Triliun

Selain itu, lanjutnya, fasilitas kredit di atas juga dapat memperkuat kondisi keuangan dan menjaga kelangsungan usaha entitas anak GEMS tersebut.

Sebagai informasi, hingga  triwulan I 2024, GEMS membukukan pendapatan sebesar US$715,64 juta, turun 14,67% dari US$838,68 juta pada periode sama 2023.

Sementara , laba emiten batubara beraset US$1,35 miliar per Maret 2024 itu turun 25% jadi US$171,72  juta pada triwulan I 2024 dibanding US$229,06 juta triwulan I 2023.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Carol Aji

Adalah wartawan senior di Indonesia dengan segudang karya jurnalisnya yang memberikan pandangan mendalam terhadap berbagai isu terkini.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

UU Ormas Tak Bela Kepentingan Kapitalis

JAKARTA-Rencana 99 ormas untuk melakukan judicial review terhadap UU Ormas

UKM Pilar Penggerak Ekonomi Nasional

BUKITTINGGI – Kementrian Perdagangan (Kemendag) terus berupaya memperkuat basis produk dalam