“Adapun tujuan utama penyelenggaraan Tangerang Expo, pertama mengembangkan dan mengoptimalkan potensi sumberdaya daerah. Sehingga dapat meningkatkan nilai tambah produk dan mendorong pertumbuhan ekonomi kota Tangerang dalam menopang perekonomian nasional.
Kedua memberikan akses pasar kepada pelaku usaha UMKM agar dapat meningkatkan daya saing produk dan jejaring motivasi pelaku UMKM serta mendorong tumbuh kembangnya wirausaha baru yang kompeten melalui penciptaan kreasi produk-produk unggulan yang berkualitas di masing-masing wilayah,” ujarnya.
Teddy menambahkan, Tangerang Expo dilaksanakan pada 22- 26 Februari 2020, Kegiatan tersebut dibiayai dari APBD Kota Tangerang tahun anggaran 2020. ***
Komentari tentang post ini