JAKARTA – PT Zyrexindo Mandiri Buana Tbk (ZYRX) mengumumkan pembangunan pabrik dan gudang baru di Jakarta Barat, sehingga diharapkan kapasitas produksi bisa meningkatkan tiga kali lipat.
Pengumuman itu disampaikan Direktur Utama ZYRX, Timothy Siddik dalam siaran pers perseroan yang dilansir di Jakarta, Senin (15/7).
“Ekspansi ini merupakan langkah strategis yang penting bagi Zyrex Indonesia dalam upaya kami untuk terus berkembang dan memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat,” ucapnya.
Dia menyampaikan, fasilitas baru ini terintegrasi dengan kantor pusat Zyrex Indonesia dalam satu lokasi dan dilengkapi sistem manajemen produksi, serta inventaris yang mutakhir.
Hal ini diharapkan bisa meningkatkan efisiensi alur kerja secara keseluruhan, mulai dari penerimaan bahan baku, proses produksi, area pengujian hingga penyimpanan.
Timothy menambahkan, ekspansi pembangunan pabrik dan gudang ini untuk produk laptop AI dan server AI. Dengan fasilitas ini, ZYRX akan memperkuat kemampuan memproduksi berbagai produk teknologi berbasis AI dan memperkokoh posisi sebagai pemimpin di sektor teknologi Indonesia.