Penerapan ESG membawa perubahan sosial yang positif dengan tiga kriteria terpisah.
Environmental berfokus pada manajemen dan produksi energi yang bersih serta proses limbah yang baik.
Social memperhatikan budaya kerja, hak pekerja, serta hubungan pelanggan dan masyarakat.
Sementara itu, Governance melihat bagaimana manajemen dan operasional perusahaan, termasuk dari sisi etika bisnis dan pertanggungjawaban finansial.
Bank DBS Indonesia sudah mendukung penerapan ESG dengan menawarkan jenis reksa dana bertema Sustainable and Responsible Investment (SRI) dalam Rupiah yang telah ditawarkan kepada Nasabah sejak tiga tahun lalu.
“Sejak awal tahun 2020, pandemi Covid-19 telah memberikan tantangan tersendiri bagi hampir semua sektor, termasuk ekonomi dan perbankan. Meskipun demikian, tren investasi di kalangan masyarakat Indonesia, khususnya para Ultra High Net Worth Individual (UHNWI), terus meningkat. Mencermati hal tersebut, Bank DBS Indonesia terus berupaya untuk menyediakan solusi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan mereka, khususnya dalam menghadapi iklim baru investasi saat ini,” ujar Executive Director, Wealth Management Talent Rotation, PT Bank DBS Indonesia, Koh Keng Swee.
Komentari tentang post ini