Bank berlogo pita emas ini menambahkan, keterlibatan Bank Mandiri dalam TEI 2024 menjadi bagian dari misi untuk mendukung pengembangan UMKM dan memperkuat perekonomian Indonesia.
“Kami percaya bahwa melalui akses yang lebih baik ke pasar internasional, kami dapat membantu pelaku usaha lokal untuk tidak hanya meningkatkan volume ekspor, tetapi juga meningkatkan kualitas dan daya saing produk mereka di kancah global,” paparnya.
Selain berfokus pada event peningkatan ekspor dan menarik minat investor asing, TEI juga menyajikan serangkaian kegiatan seperti business matching, business counseling, seminar internasional, serta buyers night.
Untuk itu, Bank Mandiri turut mengikutsertakan wirausaha serta UMKM binaan terpilih dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL), Wirausaha Muda Mandiri (WMM), dan Rumah BUMN.
Produk-produk yang dipamerkan akan mencakup kategori Food, Beverages & Agriculture Product (Hall 3A) dan Home Living (Hall 8).
Menurutnya, seluruh produk tersebut telah memenuhi standar ekspor dan memiliki legalitas usaha yang jelas, sehingga siap untuk bersaing di pasar internasional.
Komentari tentang post ini