JAKARTA-PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) berencana melakukan penawaran umum berkelanjutan (PUB) atas Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I Tahap III-2024 sebesar Rp2,5 triliun, dengan tingkat bunga sekitar 6,15-6,25 persen per tahun.
Berdasarkan keterbukaan informasi BBRI yang dikutip Selasa (27/2), rencana penerbitan green bond tersebut merupakan bagian dari rencana PUB Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I yang memiliki total target penghimpunan dana mencapai Rp15 triliun.
Sebelumnya, BBRI telah menerbitkan Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I Tahap II-2022 sebesar Rp5 triliun dan Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I Tahap II-2023 sebesar Rp6 triliun.
Pada rencana penerbitan Obligasi Berwawasan Lingkungan Berkelanjutan I Tahap III-2024, green bond ini akan menjadi tiga seri, yakni Seri A sebesar Rp1,24 triliun bertenor 370 hari dengan tingkat bunga 6,15 persen per tahun.
Sementara itu, Seri B senilai Rp879,43 miliar bertenor dua tahun dengan tingkat bunga 6,25 persen dan Seri B senilai Rp382,9 miliar dengan tingkat bunga juga sebesar 6,25 persen per tahun.
Komentari tentang post ini