Alunan musik Pendhoza tampak membuat Atikoh dan ribuan ibu-ibu berjoget meriah.
Tak lupa, mereka berjoget sambil mengangkat tiga jarinya.
Dari atas panggung, Atikoh juga mengajak para ibu bernyanyi sambil mengarahkan ujung mikropon yang dipegangnya ke arah penonton.
Suasana semakin meriah dan gembira saat Atikoh, Pendhoza dan ribuan ibu berjoget bersama sambil mengikuti alunan musik.
Sebelumnya, Atikoh mengaku merasa senang bisa hadir dalam acara yang berlansung di Lapangan Dwi Windu, Bantul.
Apalagi, dia mengaku memiliki kenangan indah dengan Yogyakarta yang selalu membuat rindu.
Tak lupa, Atikoh meminta untuk para ibu-ibu militan membantu pemenangan Ganjar-Mahfud di Yogyakarta.
“Saya percaya dengan gerakan ibu-ibu yang luar biasa, ini ibu-ibu biasanya militan ketika sosialisasi, ketika belanja, ketika apapun itu bisa diseriusin. Jangan lupa nomor telu ya titip pak Ganjar-Mahfud,” jelas Atikoh.
Komentari tentang post ini