Oleh: Uchok Sky Khadafi
Ingat kelender, ingat Gus Dur yang pernah berlucu ria tentang Kelender.
Buat Gus Dur, bila ingin kenyang selama satu tahun, belilah kelender yang seharga sepuluh ribu.
Dengan memiliki satu kelender saja, sudah cukup memenuhi kebutuhan selama satu tahun.
Tetapi kalau duit hanya sepuluh ribu untuk membeli Nasi atau lauk pauk tidak akan cukup untuk kebutuhan satu tahun.
Nah ! Dalam tahun ini seperti BI (Bank Indonesia) ingin menjadikan guyonan Gus dur menjadi sebuah kenyataan, sebuah Program bagi BI.
Tidak malu-malu, tidak mau tanggung-tanggung, BI akan cetak kelender Tahun 2024 sebesar Rp6.6 miliar.
Cetak kelender seharga Rp6, 6 Miliar, anggap saja sama dengan irama goyunan ala Gus Dur.
Duit sepuluh ribu atau Rp6, 6 Miliar, anggap tidak ada perbedaan, sama-sama duit, sama – sama dicetak BI. Dan Gus Dur atau Pejabat BI seperti Gubernur BI, Perry Warjiyo beserta jajarannya deputinya, ternyata sama – sama punya selera humor tinggi.
Komentari tentang post ini