Pemberian bantuan diikuti dengan program tausiyah dan program iqro.
“Insya Allah apa yang diluncurkan hari ini akan menjadi instrumen yang menunjang sinergi BNI Syariah dan YHT dalam membantu sesama,” kata Firman.
Selama 2019 BNI Syariah bersama Yayasan Hasanah Titik (YHT) telah melaksanakan berbagai program unggulan diantaranya adalah Qurbanku Hasanahku, Benteng Hasanah di Batas Negeri, program Masjid Sejahtera, Mudik bersama Dhuafa, serta pembangunan sarana prasarana pendidikan, kesehatan, sosial, ekonomi, dan dakwah.
“Kami juga turut berbangga atas pencapaian YHT tahun ini sudah secara sah dapat berperan sebagai nazhir Wakaf, sebuah langkah baru untuk menebar hasanah yang lebih luas lagi,” kata Firman.
Semoga YHT dapat mengoptimalkan perannya sebagai nazhir wakaf sejak 18 September 2019.
Melalui sinergi YHT- BNI Syariah yang telah terjalin, Abdullah Firman Wibowo berharap pada tahun 2020 kerjasama ini akan semakin kuat.
Sesuai dengan corporate value BNI Syariah, yaitu Hasanah Banking Partner, Abdullah Firman Wibowo berharap YHT dapat menjadi mitra yang terus bermanfaat, tepat sasaran, dan juga tertib dalam pengelolaan dan kelak dapat menjadi lembaga amil zakat yang lebih besar.
Komentari tentang post ini