Acara ini melibatkan peserta yang melewati empat rute yang disesuaikan dengan keadaan di lapangan.
Rute pertama melibatkan sekitar 30 orang yang melewati Panti Asuhan anak terlantar belakang hotel 101 Tugu Yogyakarta.
Rute kedua melibatkan 48 orang yang melewati Rusun Kasih Ibu RSPA Buah Hati Gg. Teratai, Panggung Sari, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Rute ketiga melibatkan 40 orang yang melewati Panti Asuhan Gotong Royong Krapyak.
Dan rute keempat melewati Ojol dan Becak Pangkalan. BSI Maslahat mengajak masyarakat untuk ikut serta berdonasi membantu masyarakat yang kurang mampu dengan melakukan transfer ke rekening  BSI Maslahat – Infaq URO5 di Nomor Rekening 3033333039.
Sebelumnya peserta Sunmori telah mengadakan penggalangan dana berupa Donasi Serentak untuk program Berbagi Makanan kepada Dhuafa lewat program Warteg Mobile BSI Maslahat yang berlangsung pada 16-26 Agustus 2023.
Dana Infaq yang berhasil dikumpulkan sebesar Rp8.982.377,00 melalui scan QRIS Infak BSI Maslahat URO 5 Semarang.
Komentari tentang post ini