JAKARTA-Pengamat Politik Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Arya Fernandez menilai sosok Ketua DPR RI Puan Maharani dapat menjadi King Maker dalam penentuan koalisi Pilpres 2024.
Dukungan kursi PDI Perjuangan 21 persen di parlemen membuat posisi cucu proklamator ini sangat menentukan.
“Dengan kursi 21% di DPR, Puan bisa menjadi king maker dalam penentuan koalisi,” ungkap Arya kepada wartawan saat diskusi politik Indonesia Point di Jakarta, Sabtu (19/2).
Menurut Arya, PDI Perjuangan adalah satu-satunya parpol yang bisa mengajukan Calon Presiden sendiri.
Maka dalam kontek koalisi, posisi PDI Perjuangan sangat menentukan.
Terkait posisi Puan Maharani kata dia, akan lebih ideal dan realistis maju sebagai Calon Wakil Presiden.
“Artinya beliau bisa merekalkulasi lagi niat untuk maju sebagai Capres. Karena bila ia tetap berniat maju, pekerjaan rumahnya sangat berat,” tuturnya.
“Puan harus kerja keras, sering bicara isu publik, aktif di sosial media dan memiliki çapaian atau kinerja yang diingat publik,” jelas Arya.
Komentari tentang post ini