JAKARTA,BERITAMONETER.COM – PT Darma Henwa Tbk (DEWA) berencana melakukan melakukan pembelian kembali (buyback) saham yang tercatat di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kesiapan dana mencapai Rp1,66 triliun.
Berdasarkan keterangan resmi DEWA yang diterbitkan di Jakarta, Selasa (18/11), emiten Grup Bakrie ini telah menyiapkan dana dari kas internal sebesar Rp1,66 triliun untuk membeli kembali 10 persen saham yang dikeluarkan perseroan dan tercatat di BEI
Manajemen DEWA menyebutkan, pelaksanaan buyback saham akan berlangsung selama kurun tiga bulan atau pada periode 19 November 2025 hingga 19 Februari 2026.
Buyback akan dilaksanakan dengan harga yang dianggap baik dan wajar oleh perseroan, sesuai dengan ketentuan POJK 29/2023.
Lebih lanjut manajemen Darma Henwa menyampaikan bahwa perseroan meyakini pelaksanaan buyback saham tidak akan berdampak negatif terhadap pendapatan dan kinerja keuangan DEWA.
Hanya saja, jika DEWA menggunakan seluruh dana yang dialokasikan untuk buyback saham sebesar Rp1,66 triliun, maka jumlah aset dan ekuitas akan berkurang sebesar nilai buyback tersebut.
“Namun demikian, likuiditas keuangan yang kuat dapat mendukung kinerja operasional perseroan”.
Pasca pelaksanaan buyback saham dengan asumsi seluruh alokasi dana terpakai, maka laba per saham (EPS) DEWA menjadi Rp4,59 dari sebelumnya Rp4,13 per saham.













