JAKARTA-Direktur Utama (Dirut) PermataBank, David Martin Fletcher mengundurkan diri dari posisinya setelah lebih dari empat tahun berkarya di bank yang merupakan hasil merger dari 5 bank, yaitu Bank Bali, Bank Universal, Bank Artamedia, Bank Patriot dan Bank Prima Ekspress pada tahun 2012 lalu. Pengunduran dirinya akan efektif pada tanggal 17 Februari 2014 dan telah mendapat persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PermataBank.
Wakil Direktur Utama Herwidayatmo akan merangkap sebagai Pelaksana Tugas Direktur Utama sambil menunggu penunjukan Direktur Utama yang baru oleh Pemegang Saham dan persetujuan dari regulator.
Selain hal tersebut di atas, Pemegang Saham juga menyetujui pengangkatan dua bankir terkemuka Indonesia dengan pengalaman yang luas sebagai anggota Direksi.
Pemegang Saham menyetujui pengangkatan Bianto Surodjo untuk meneruskan kepemimpinan Lauren Sulistiawati sebagai Direktur Retail Banking yang telah mengundurkan diri efektif pada tanggal 19 September 2013 untuk berkarier di tempat lain. Sebelum nominasi ini, Bianto menjabat sebagai Head Retail Liabililty, Wealth Management dan e-Channel di PermataBank.
Komentari tentang post ini