JAKARTA – Dalam rangka memperkuat digitalisasi UMKM, Kementerian Koperasi dan UKM dan PT Grab Teknologi Indonesia (Grab) melakukan penandatanganan nota kesepahaman sinergi dukungan untuk kebangkitan usaha mikro kecil, dan menengah berbasis digital di Indonesia.
MoU ditandatangani langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki dan Country Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi.
MenKopUKM Teten Masduki menegaskan, saat ini sinergi dan kolaborasi merupakan hal penting untuk pemulihan ekonomi nasional.
Apalagi menurutnya, UMKM menjadi tumpuan.
“Saya mengareaiasi MoU ini. Ini bisa menjadi jembatan akselerasi pemulihan ekonomi nasional dan menjadi andil angka pertimbuhan ekonomi nasional,” tegas MenKopUKM Teten Masduki, di Kantor Grab Indonesia, Gama Tower Jakarta, Kamis (11/11/2021).
Hadir Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, Country Managing Director Grab Indonesia Neneng Goenadi, Pimpinan Grab Indonesia, Stafsus MenKopUKM Fiki Satari, Asisten Deputi Kewirausahaan Kementerian Koperasi dan UKM Desti Anna sari.