Dimana berdasarkan informasi, lahan pembangunan tol di Betung hingga Jambi yang melewati kebun-kebun kelapa sawit punya satu orang.
“Kita mohon bantuan gubernur melalui teman-teman di lapangan agar lebih cepat, ini yang dikeluhkan teman-teman tadi kenapa tidak dipercepat mainroad trans sumatera, tol road dari Bakauheni ke Medan. Artinya nanti ke Jambi bisa lebih cepat, maka perlu diadakan percepatan pembangunan,” jelas Eddy.
Disis lain, Eddy menilai dari tol Bakauheni ke Palembang sampai Kayuagung Palembang banyak di temui keluhan kerusakan.
Bahkan Belum di resmikan saja sudah rusak dan waktu rapat di senayan, pak mentri janji pada lebaran kemaren ada perbaikan sementara.
Setelah itu, nanti bagus dan lebih mulus, ada perbaikan permanen.
“Sudah kita sampaikan dan itu yang sedang kita tunggu. Untuk yang sekarang sedang dibangun agar juga lebih diperhatikan. Permukaan tol harus lebih rata, lebih bagus, dan lebih kuat konstruksinya. Kami minta dari sekarang sudah ada perhatian dan antisipasi,” kata Edi.