Fatwa Imam Besar Mesir Soal Poligami Sesuai Perjuangan PSI

Tuesday 5 Mar 2019, 3 : 02 pm
by
Dara Nasution

JAKARTA-Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut dan mendukung penuh pernyataan Prof. Dr. Ahmad Thayyib, Imam besar lembaga Islam terkemuka di dunia, Al-Azhar Mesir, yang menyebut poligami bisa menjadi sumber “ketidakadilan bagi perempuan dan anak-anak”.

Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara PSI Dara Nasution pada Senin (4/3).

“Syaikhul Azhar, Prof Dr. Ahmad Thayyib adalah tokoh terkemuka dunia Islam. Fatwa-fatwanya menjadi rujukan umat Islam sedunia. Pernyataan beliau soal poligami yang merupakan ketidakadilan bagi perempuan dan anak-anak sesuai dengan perjuangan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang ingin melarang poligami bagi kader PSI dan ASN di Indonesia,” ujar perempuan lulusan terbaik FISIP UI 2017 ini.

Perempuan bernama lengkap Dara Adinda Kesuma Nasution ini menjelaskan perjuangan PSI yang melarang poligami secara terbatas merupakan hasil dari penelitian empiris dan rekomendasi dari Komnas Perempuan, LBH Apik, Yayasan Puan Amal Hayati, Rahima dan lain-lain.

Baca juga :  Megawati Terima Doktor Kehormatan, Prananda Prabowo Apresiasi UTAR

Sebab, dari hasil kajian menemukan adanya dampak poligami berupa penelantaran anak dan kekerasan terhadap perempuan dalam rumah tangga.

“Perjuangan kami adalah perlindungan terhadap perempuan, anak-anak, dan keluarga. Kalau soal fatwa keagamaan kami menyerahkan pada Syaikhul Azhar yang punya otoritas ini,” jelas Dara yang merupakan Caleg DPR RI dapil Sumut III.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

RUPST MTDL Setujui Pembagian Dividen Rp 178.01 Miliar

JAKARTA-Para Pemegang Saham PT Metrodata Electronics Tbk (“MTDL”) menyetujui pembagian dividen sebesar

Anggaran Mensos Melonjak Hingga Rp33,9 Trilun

JAKARTA – Anggaran Kementerian Sosial naik cukup signifikan dari Rp17,3