JAKARTA – Kader Partai Golkar mengingatkan pemerintah agar tak melakukan intervensi terhadapo pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Partai Beringin yang akan berlangsung 3-5 Desember 2019 mendatang.
Hal ini terkait isyarat dukungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam acara perayaan ulang tahun Partai Golkar ke-55 kemarin.
“Jangan ada intervensi. Kami tahu persis siapa yang pantas memimpin Golkar,” kata Politisi senior Partai Golkar Ahmadi Noor Supit saat deklarasi kubu Bambang Soesatyo, sebagai calon Ketua umum Partai Golkar Periode 2019-2024 di Sultan Hotel, di Jakarta, Kamis (7/11/2019). Hadir pula dalam deklarasi itu, anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar Darul Siska, Robert Joppy Kardinal dan lain-lainnya.
Presiden Jokowi sebelumnya menyatakan kesolidan dan komitmen di internal Golkar harus dijaga bersama-sama karena kalau Golkar guncang maka pemerintah juga ikut guncang.
“Dengan tidak melarang Ketua umum Parpol merangkap jabatan sebagai menteri diartikan sebagian kalangan bahwa Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto telah mendapat restu dari Presiden Jokowi untuk kembali memimpin Golkar,” tambahanya.
Komentari tentang post ini