JAKARTA-Anggota DPRD DKI Jakarta, Fraksi PDI Perjuangan Gilbert Simanjuntak mengatakan kondisi kenaikan kasus Covid-19 di Jakarta dan secara nasional saat ini tidak terlepas dari keramaian dan penularan karena tidak taat prokes.
Kondisi ini diperparah oleh sikap Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang terlambat melakukan antisipasi lonjakan Covid-19 ini.
Menueurnya, keramaian di Jakarta yang terjadi sebelum keadaan saat ini adalah kerumunan masyarakat belanja di Tanah Abang, Ancol dan Ragunan yang telat diantisipasi.
Padahal selalu ramai saat libur panjang.
Terlebih dengan penyekatan menghadapi lebaran yang lalu, masyarakat Jakarta berbondong-bondong mencari hiburan.
Sulitnya masyarakat menahan diri untuk tidak mudik, juga membuat kasus ini meninggi secara nasional, terutama di Jakarta saat arus balik mulai terjadi.
“Dengan demikian, Jakarta masih menjadi episentrum wabah ini, dan memerlukan pendekatan ekstra ketat,” ujar anggota FPDI Perjuangan DPRD DKI ini.
Saat ini jelasnya konsep penanganan wabah dari Pemerintah sudah bagus.
Komentari tentang post ini