JAKARTA – PT Habco Trans Maritima TBK (HATM) dan Seacon Ships Management Group (HK) Limited (Seacon) telah menandatangani perjanjian pembentukan perusahaan patungan di Cina pada 20 September 2024.
Direksi HATM dalam keterangan tertulis, dikutip Jumat (27/9/2024) mengemukakan, perusahaan patungan tersebut bernama Horizon Sea Ships Pte. Ltd., yang berkedudukan dan terdaftar di Singapura. Adapun Horizon Sea Ships Ltd, berfokus menjalankan kegiatan usaha di bidang jasa pengelolaan kapal.
Menurut Direksi HATM, modal disetor Horizon Sea Ships Pte. Ltd sebesar US$100.00 yang terbagi dalam 1.000 lembar saham biasa.
Komposisi pemegang saham Horizon Sea Ships Pte. Ltd adalah Perseroan sebesar 50% dan Seacon Ships Management Group (HK) Limited (Seacon) menguasai sebesar 50%.
“Tujuan dibentuknya usaha patungan ini adalah memperkuat kerjasama internasional untuk pengembangan layanan jasa dan meningkatkan kualitas manajemen kapal Perseroan menjadi standar kelas dunia,” tulis Direksi HATM.
Sekedar informasi, PT Habco Trans Maritima Tbk (HATM) adalah sebuah perusahaan yang memiliki bidang usaha bergerak dalam bidang pengangkutan dengan kegiatan usaha angkutan laut dalam negeri untuk barang umum. P
Komentari tentang post ini