JAKARTA – Anggota Komisi VII DPR RI Muhammad Hatta menyampaikan kekhawatirannya pada kondisi industri tekstil dalam negeri.
Menurutnya, saat ini kondisi industri tekstil dalam negeri sudah menuju ke lampu merah (mengkhawatirkan).
Pailitnya PT Sri Rejeki Isman (Sritex) sebagai salah satu tanda-tanda pemerintah harus memberi perhatian lebih pada industri tekstil dalam negeri.
”Seperti Sritex itu kan sudah 50 ribu karyawan bayangin. Kali empat saja sudah 200 ribu orang yang berlindung di sebuah pabrik. Belum lagi efek domino yang tadi disampaikan tentang UMKM dan sebagainya,” kata Hatta dalam Rapat Kerja Komisi VII DPR RI dengan Menteri Perindustrian di Gedung Nusantara I, DPR RI, Senayan, Jakarta.
Legislator Dapil Jawa Tengah V ini pun mengusulkan agar dalam struktur organisasi Kementerian Perindustrian dibuatkan Direktorat Jenderal (Ditjen) khusus tekstil.
Untuk diketahui, saat ini sektor tekstil masih tergabung dalam Ditjen Industri Kimia, Farmasi dan Tekstil Kementerian Perindustrian (Ditjen IKFT).
Komentari tentang post ini