JAKARTA-Pada perdagangan hari ini laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) rawan mengalami koreksi lanjutan, setelah kemarin berakhir di zona merah dengan penurunan sebesar 0,1 persen ke level 7.203.
“Kami memperkirakan, saat ini pergerakan IHSG sudah berada di akhir Wave (c) dari Wave [iii] , sehingga IHSG rawan terkoreksi untuk membentuk Wave [iv] di rentang 7.020-7.148.
Namun, menurut Tim Riset MNC Sekuritas, selama IHSG masih berada di atas level 6.977, maka pergerakannya berpeluang untuk kembali menguat dan membentuk Wave [v] .
Saat ini IHSG memiliki support di level 7.148 dan 7.090, sedangkan resistance di level 7.355 dan 7.380.
Maka, perdagangan hari ini MNC Sekuritas merekomendasikan kepada para pelaku pasar untuk melakukan akumulasi pembelian saham BBRI, PWON, KLBF dan BRPT.
Sementara itu, menurut analis PT Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus, pergerakan IHSG pada perdagangan hari ini akan mengalami pelemahan terbatas, terutama tertekan oleh sentimen negatif dari global.
Komentari tentang post ini