JAKARTA-Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, masih dibayangi sentimen September Slump, meskipun pada perdagangan kemarin mampu ditutup menguat 0,56 persen ke posisi 6.963.
Penguatan IHSG di perdagangan Senin (11/9) ditopang kenaikan harga pada 303 saham, sedangkan 232 saham tercatat melemah dan terdapat 219 saham yang tidak mengalami perubahan harga.
Nilai transaksi tercatat Rp11,18 triliun atau meningkat dibanding akhir pekan lalu (8/11) senilai Rp10,95 triliun.
Berdasarkan analisis yang dilakukan oleh organisasi research and trading saham, WH Project, penutupan IHSG pada perdagangan kemarin diakui masih memberikan harapan dan seolah-olah September Slump tidak terjadi.
“IHSG sempat kembali mencoba level 6.900 pada perdagangan kemarin, berakhir pada 6.904 dan rebound di hari itu juga hingga menguat 0,56 persen. Sayangnya, tarikan IHSG terjadi pada 10 menit sebelum penutupan,” ujar analis WH Project, William Hartanto dalam riset harian untuk perdagangan Selasa (12/9).