Total volume perdagangan saham di BEI Rabu (28/1/2026) mencapai 60,859 miliar lembar saham senilai Rp45,502 triliun dengan frekuansi transaksi sebanyak 3.990.871 kali. Nilai transaksi Rabu (28/1/2026) ini meningkat dibandingkan Selasa (27/1/2026) yang mencapai Rp27,484 triliun.
Adapun kapitalisasi pasar pada Rabu (28/1/2026) ini tercatat sebesar Rp15.121.125 triliun, anjlok dari Rp16.380.337 triliun, Selasa (27/1/2026).
Sementara itu, mayoritas indeks bursa Asia pada Rabu (28/1/2026) ini ditutup menguat, kecuali indeks Straits Times ditutup turun 0,28%. Sedangkan indeks Hang Seng, Nikkei 225 dan Shanghai ditutup naik masing-masing 2,58%, 0,05% dan 0,27%.















