JAKARTA-Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan melanjutkan reli menuju level tertinggi sepanjang masa, setelah kemarin bergerak optimistis di zona hijau dan ditutup menguat 0,26 persen ke level 7.071.
Menurut analis PT Samuel Sekuritas Indonesia, William Mamudi, pergerakan IHSG yang masih mampu bertahan di atas level psikologis 7.000 berpeluang untuk melanjutkan tren kenaikan menuju level all-time high.
“Kemarin IHSG ditutup pada level 7.071 atau masih berada di atas angka psikologis 7.000. Sehingga, perlu mengantisipasi rally lanjutan menuju all-time high,” kata William dalam riset untuk perdagangan Jumat (1/3).
Lebih lanjut dia mengatakan, saat ini Samuel Sekuritas lebih menyukai saham AMRT, BABP dan TCPI yang memiliki rating trading buy, sedangkan ANTM memiliki rating trading sell.
Perkiraan senada disampaikan oleh analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya yang mengatakan bahwa pergerakan IHSG pada perdagangan di akhir pekan ini berpotensi mengalami penguatan terbatas.
Komentari tentang post ini