DEPOK – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok nomor urut 1, Imam Budi Hartono dan Ririn Farabi Arafiq (Imam-Ririn), berada di posisi teratas dalam survei terbaru Voxpol Center Research and Consulting.
Hasil survei menunjukkan pasangan ini unggul dengan elektabilitas 51,7 persen, mengalahkan pesaingnya, Supian Suri dan Chandra Rahmansyah (Supian-Chandra), yang memperoleh 39,2 persen.
Survei bertajuk Meneropong Peta Elektoral Terkini Pemilihan Wali Kota Depok pada Pilkada Depok 2024 ini dilakukan selama 10 hari, dari 2 hingga 11 November 2024, melibatkan 600 responden yang tersebar di 11 kecamatan di Kota Depok. Survei diumumkan melalui siaran langsung YouTube pada Sabtu (16/11/2024).
Direktur Eksekutif Voxpol Center, Pangi Syarwi Chaniago, menjelaskan bahwa keunggulan Imam-Ririn tidak hanya berasal dari tingkat popularitas yang tinggi, tetapi juga dari apresiasi masyarakat terhadap program-program keberlanjutan yang diusung pasangan tersebut serta partai pengusung.
“Sebanyak 81 persen responden sudah menentukan pilihannya, mereka dinilai mampu melanjutkan program-program pembangunan yang telah berjalan,” kata Pangi.
Komentari tentang post ini