“Saya apresiasi Telkom memberikan deviden Rp53 Triliun dalam setahun terakhir. Ini sangat jelas dan clear,” papar Legislator dari Dapil Jateng I.
Nando berharap layanan FMC bisa sukses dengan mencontoh beberapa yang sudah menerapkan aksi korporasi tersebut.
“Seperti Perancis (Vodafone Spain), Korea Selatan (SK Telecom), Singapura (SingTel) juga sukses, apalagi Singtel menjadi pemegang saham di Telkomsel,” imbuhnya.
Sementara itu, Dirut PT Telkom Indonesia Ririek Adriansyah memaparkan capaian kerja perusahaan di hadapan Komisi VI DPR RI.
Salah satu yang dipaparkan ialah capaian pendapatan usaha Telkom Indonesia yang naik dari Rp111,2 triliun pada 2023 menjadi Rp112,2 triliun pada 2024.***
Komentari tentang post ini