Dewan Komisaris:
Komisaris Utama: Shirley Suwantinna
Komisaris Independen: Samsul Hidayat
Pada penyelenggaraan RUPST hari ini, ITIC menyampaikan bahwa perseroan mampu mencatatkan pertumbuhan pendapatan penjualan di Kuartal I-2020 sebesar 17,5 persen (year-on-year).
Laba operasi ITIC di Kuartal I-2020 bertumbuh 21,11 persen (y-o-y) yang terefleksikan ke dalam marjin operasi sebesar 16,8 persen.
“Kami akan terus mengembangkan dan mengimplementasikan inisiatif strategis untuk menopang pertumbuhan bisnis di masa mendatang. Selanjutnya, kami akan terus memperkuat jaringan distribusi bisnis untuk memaksimalkan potensi pertumbuhan. Memberikan tingkat imbal balik dan meningkatkan nilai perusahaan secara berkelanjutan akan menjadi komitmen utama kami,” papar Direktur Utama ITIC, Djonny Saksono.
Dia menyebutkan, pertumbuhan yang merata pada aspek profitabilitas perusahaan mencerminkan bahwa perseroan memiliki profil pendapatan yang kuat dan diiringi dengan implementasi inisiatif pengendalian biaya yang efektif.