JAKARTA – Gubernur Bank Indonesia (BI) periode 2003-2008 yang juga Komisaris Utama PT PLN, Burhanuddin Abdullahmengaku kondisi koperasi Indonesia sangat ironis, lantaran tak ada satupun yang tercatat sebagai koperasi terbesar di dunia.
Padahal, Indonesia memiliki jumlah koperasi yang banyak yakni 120 ribu koperasi.
Namun, dari jumlah tersebut tidak ada satupun koperasi di Indonesia yang mendunia.
“Kita ini ada 120 ribu koperasi di Indonesia, jumlahnya paling banyak di dunia. tapi tidak ada satupun yang terctat sebagai koperasi terbesar di dunia,” kata Burhanuddin dalam Dialog Kebangsaan: Penegakan Kembali Ekonomi Pancasila Menuju Keadilan Sosial di Indonesia, Minggu (9/2/2025).
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa International Cooperative Alliance (ICA) setiap dua tahun sekali melakukan survei untuk memilih 300 koperasi terbesar dunia.
Menurut hasil survei, 30% koperasi terbesar berasal dari Amerika, 30% lainnya dari Eropa, dan negara-negara seperti Jepang, Korea, dan Amerika Latin juga memiliki koperasi besar yang mendominasi.