BEKASI-Kementerian Pertahanan (Kemenhan) RI bersama Komisi I DPR RI melaksanakan sosialisasi Bela Negara di Kabupaten Bekasi, Kamis (28/3).
Kegiatan dipusatkan di Hotel Santika Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Kegiatan Dihadiri oleh Anggota Fraksi Demokrat DPR RI, Ir. Hari Kartana, MM, Direktur Bela Negara Kemenhan RI, Brigjen TNI Tandyo Budi R. S.Sos. kegiatan juga diikuti unsur ormas, organisasi pemuda, dan masyarakat umum di Kabupaten Bekasi.
Pada kesempatan itu, Anggota Komisi I DPR RI, Hari Kartana menjelaskan, kegiatan bela negara tersebut merupakan bagian dari upaya membangun karakter bangsa yang jadi salah satu prioritas pemerintah.
“Kegiatan bertujuan membangun sikap mental dan perilaku warga negara untuk senantiasa cinta tanah air, memiliki kesadaran berbangsa dan bernegara, setia pada Pancasila, rela berkorban untuk bangsa dan negara serta memiliki kemampuan awal bela negara,” papar Hari Kartana.
Dia menaruh harapan, peserta sosialisasi ini dapat menjadi agen perubahan dalam mengaktualisasikan dan menyebarluaskan nilai-nilai bela negara kepada masyarakat Kabupaten Bekasi.
Komentari tentang post ini