JAKARTA-Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Ditjen PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) mempromosikan produk pertanian Indonesia dalam kegiatan One Day with Indonesian Coffee, Fruits, Floriculture, Livestock and Veterinary Product (ODICOFF).
Acara ini digelar secara serentak di sepuluh negara, salah satunya Uni Emirat Arab (UEA).
“Alhamdulillah pelaku usaha di UEA sangat berminat dengan produk pertanian Indonesia. Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi atas kerja sama yang terjalin ini,” ujar Direktur Jenderal PKH sekaligus pimpinan rombongan Delegasi Indonesia, Nasrullah dalam keterangannya, Rabu (1/12/2021).
Ditjen PKH Kementan berhasil menjalin kerja sama dengan delapan perusahaan yang tertarik pada produk peternakan dan pertanian Indonesia dalam upaya peningkatan perdagangan komoditas pertanian Indonesia, selaras dengan program Kementerian Pertanian Gerakan Tiga kali lipat ekspor (Gratieks).
Nilai dagang atas kontrak dan kerja sama ini mencapai Rp1 triliun (1,01 triliun).
Komentari tentang post ini