Kasus positif COVID-19 ini sudah menyebar di 32 provinsi di Indonesia dengan daerah terbanyak positif berturut-turut yaitu DKI Jakarta (1124), Jawa Barat (252), Banten (177), Jawa Timur (188), Jawa Tengah (120), Sulawesi Selatan (83), Yogyakarta (34), Bali (35), Sumatera Utara (25), Papua (26) dan provinsi lainnya.
Berdasarkan data dari situs Worldometers, hingga Selasa (7/4) pagi terkonfirmasi di dunia ada 1.346.947 orang yang terinfeksi virus corona dengan 74.702 kematian sedangkan sudah ada 278.695 orang yang dinyatakan sembuh.
Kasus di Amerika Serikat mencapai 367.385 kasus, di Spanyol 136.675 kasus, di Italia 132.547 kasus, di Jerman sebanyak 103.375 kasus, di Prancis 98.010, di China 81.740 kasus, di Iran 60.500.
Jumlah kematian tertinggi bahkan saat ini terjadi di Italia yaitu sebanyak 16.523 orang, disusul Spanyol 13.341 orang, di Amerika Serikat 10.876 orang, di Prancis 8.911 orang, di Inggris 5.373 orang. Saat ini sudah ada lebih dari 204 negara dan teritori yang mengonfirmasi kasus positif COVID-19. ***
Komentari tentang post ini