JAKARTA-PT Indosat Tbk (ISAT) selama tiga bulan pertama tahun inimembukukan laba bersih mencapai Rp172,16 miliar.
Padahal di periode yang sama 2020 mencatatkan rugi bersih sebesar Rp605,61 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan yang dipublikasi di Jakarta, Kamis (20/5), pada Kuartal I-2021 jumlah pendapatan ISAT Rp7,35 triliun atau mengalami peningkatan dibanding perolehan di Kuartal I-2020 yang senilai Rp6,52 triliun.
Sementara itu, jumlah beban ISAT selama tiga bulan pertama tahun ini tercatat sebesar Rp6,42 triliun atau sedikit lebih tinggi dibanding periode yang sama di 2020 sebesar Rp6,33 triliun.
Pada Kuartal I-2021, ISAT Mempu meraih laba sebelum pajak ISAT sebesar Rp299,64 miliar.
Padahal di Kuartal I-2020 masih mencatatkan rugi sebelum pajak penghasilan sebesar Rp509,54 miliar.
Dengan jumlah beban pajak penghasilan di Kuartal I-2021 yang senilai Rp96,51 miliar, maka laba tahun berjalan ISAT menjadi sebesar Rp203,13 miliar.
Sedangkan, laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk di Kuartal I-2021 sebesar Rp172,16 miliar.
Komentari tentang post ini