TANGERANG-Mengalami gangguan pada penglihatan sejak lahir (tuna netra) bukanlah halangan bagi Nur Syahwa Syaqila (10), untuk menghafal Al-quran. Terbukti selama 3 tahun berlatih menghafal ayat suci, Kayla sapaan karib anak usia 10 tahun ini mampu menghafal 30 juz.
Kayla, yang telah dipedengarkan bacaan ayat suci sejak dini bahkan masih dalam kandungan itu, mengaku tertarik untuk menghafalnya, karena dorongan sang ayah, Muhamad Saban.
“Ayah inspirasi aku menghafal Al Quran, dia memotivasi aku terus untuk membaca Al Quran sesuai kaidah dan tajwidnya,” ucap warga AlamSutera, Tangerang Selatan ini.
Kayla, yang bercita-cita sebagai Dosen ini, mengaku tak lupa untuk mengasah hafalan ayat-ayat dalam Al Quran, dengan rutin membacanya, selepas salat fardu.
“Aku bisa hafal itu lewat kaset murotal, CD, dan mendengar langsung Ayah dan Nenek aku mengaji,” beber Kayla.
Dia yang kemudian berhasil menjuarai lomba tahfidz pada sebuah program acara televisi, dihadiahi umrah gratis bersama orang tuanya pada pertengahan Desember 2018 besok.
Komentari tentang post ini