JAKARTA-Koperasi Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Tamara dan BUMN Perum Perhutani menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) tentang kerjasama kemitraan Offtaker komoditi Jagung di wilayah Perhutani Divisi Regional (Divre) Jawa Timur.
Acara penandatanganan berlangsung di Kantor Kantor Staf Presiden (KSP) Gedung Bina Graha, Jalan Veteran No.16, Jakarta pada Kamis (12/11).
Hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Perhutanan Sosial Perhutani Natalas Anis Harjanto, Kepala Divisi Regional Jawa Timur (Jatim) Oman Suherman, Ketua Umum DPP HKTI yang juga pembina koperasi HKTI Jenderal TNI (Purn.) Moeldoko, Sekjen DPP HKTI Mayjend TNI (Purn.) B Budi Waluyo,Ketua Koperasi HKTI Mayjen TNI (Purn.) Winston P. Simanjuntak, Sekretaris Koperasi HKTI Annisa Lifta serta segenap pengurus, pengelola Koperasi HKTI.
Penandatangan MoU dilakukan oleh Oman Suherman dan Winston P. Simanjuntak dan disaksikan oleh Natalas Anis Harjanto serta Jenderal TNI (Purn) Moeldoko.
Kerjasama tersebut merupakan upaya memberi kepastian kepada masyarakat untuk menampung hasil panen (komoditi jagung), terutama masyarakat yang sudah memiliki SK Perhutanan Sosial.
Komentari tentang post ini