JAKARTA – PT Golden Energy Mines Tbk (GEMS) mencatatkan laba bersih sebesar US$171,72 juta pada triwulan I 2024.
Hasil ini turun 25,03% dibanding periode sama tahun 2023 sebesar US$229,06 juta.
Penurunan laba GEMS berdampak pada laba bersih per saham dasar yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk ikut tergerus menjadi US$0,029 per lembar pada akhir Maret 2024.
Sedangkan akhir Maret 2023 berada di level US$0,039 per saham.
Menurut laporan keuangan GEMS dikutip di laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (05/6/2024), pendapatan usaha Perseroan tercatat sebesar US$715,64 juta sepanjang triwulan I 2024.
Angka ini menurun 14,67% dibanding periode sama tahun 2023 yang mencapai US$838,68 juta.
Asal tahu saja. Pemicunya, nilai ekspor batu bara turun 16% menjadi US$509,61 juta pada akhir Maret 2024.
Begitu juga penjualan batu bara ke pasar dalam negeri menyusut 10,8% menjadi US$206,02 juta.
Meski beban pokok penjualan dapat ditekan turun sebesar 13,6% menjadi US$378,29 juta pada akhir Maret 2024, laba kotor GEMS tetap terpangkas 15,6% menjadi US$337,34 juta dari periode yang sama tahun lalu sebesar US$399,70 juta.
Komentari tentang post ini