Lontar Papyrus Pulp & Paper Industry Siap Rilis SU Rp2,5 Triliun

Wednesday 11 Sep 2024, 11 : 31 am
by
PT Lontar Papyrus Pulp & Paper Industry Tbk

JAKARTA – PT Lontar Papyrus Pulp & Paper Industry (LPPPI) berencana menerbitkan surat utang (SU) senilai Rp2,5 triliun.

SU ini akan ditawarkan kepada investor pada 30 September 2024.

Menurut prospektus LPPPI, dikutip Rabu (11/9/2024), SU ini terdiri atas obligasi berkelanjutan III tahap I tahun 2024 senilai Rp1,25 triliun.

Obligasi berkelanjutan LPPPI ini terdiri atas seri A, B dan C dengan tenor masing-masing 370 hari, tiga tahun dan lima tahun.

Selain itu, SU ini terdiri atas sukuk mudharabah berkelanjutan I tahap I tahun 2024 senilai Rp1,250 triliun.

Sukuk mudharabah ini terdiri atas seri A, B dan C dengan tenor masing-masing 370 hari, tiga tahun dan lima tahun.

Menurut manajemen LPPPI, dana dari penerbitan obligasi ini, setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi, sebesar 80% untuk pembayaran utang Perseroan, dan sisanya 20% untuk modal kerja Perseroan.
Demikian pula dana dari penerbitan sukuk mudharabah akan digunakan 80% untuk kegiatan usaha Perseroan menggantikan dana yang bersumber dari utang Perseroan, dimana seluruhnya adalah pembayaran pokok obligasi perseroan dan pokok utang bank Perseroan.

Baca juga :  Jaga Stabilitas Rupiah Lewat Dual Intervensi

Sisanya 20% untuk modal kerja Perseroan.

Obligasi dan sukuk mudharabah Perseroan akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 04 Oktober 2024. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan menerbitkan pernyataan efektif untuk obligasi dan sukuk LPPPI ini pada 26 September 2024.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Raka

Adalah jurnalis dengan pengalaman kurang lebih 18 tahun di dunia jurnalistik. Fokus utamanya adalah pada liputan ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

penjualan lahan industri masih menjadi tulang punggung pencapaian marketing sales hingga akhir Kuartal III-2021.

DMAS Proyeksikan Marketing Sales di 2024 Merosot 3,2% Jadi Rp1,81 Triliun

JAKARTA–PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS) menargetkan nilai pra-penjualan (marketing sales)

Terima Dukungan dari Kelompok Seniman hingga Influencer, Basarah Yakin Ganjar Semakin Dipilih Rakyat

JAKARTA-Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan (TKRPP-PDIP) Ahmad