Menurutnya Syarif, selama periode bulan Oktober 2018 sampai Maret 2019, Kementerian PUPR sudah melakukan sertifikasi terhadap 140.000 tenaga kerja konstruksi baik tenaga ahli dan tenaga terampil.
Syarif mengatakan, acara Construction Fun Day bertujuan untuk mengenalkan dunia konstruksi kepada masyarakat sehingga perlu ditindaklanjuti.
“Bukan hanya pada hari ini saja, karena ini merupakan suatu bukti bahwa kebijakan tentang infrastruktur itu pasti tidak terlepas dengan konstruksi dan kegiatan konstruksi tidak terlepas dari sumber daya manusianya,” terangnya.
Kegiatan ini merupakan serangkaian dari Musyawarah Nasional (Munas) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) 2019.
Di mana kegiatan ini salah satu cara mengajak masyarakat untuk mengetahui terkait pembangunan konstruksi.
“Masyarakat bisa melihat bagaimana cara proses membangun konstruksi dari awal sampai selesai,” ujarnya.
Construction Fun Day diselenggarakan dalam rangka peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-60 Gapensi tersebut dihadiri Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Anita Firmanti, Ketua LPJKN Ruslan Rivai, Ketua Umum Gapensi Iskandar Z Hartawi, Sekretaris Direktorat Jenderal Bina Konstruksi Dewi Chomistriana, Direktur Bina Penyelenggaraan Jasa Konstruksi Putut Maharyudi, dan Direktur Pengadaan Barang Jasa Sumito.
Komentari tentang post ini