JAKARTA – Saham PT Kentanix Supra Internaional Tbk (KSIX) dicatatkan dan mulai diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (08/1/2025).
Menurut data BEI hingga pukul 09.11 WIB, harga saham KSIX naik 13,9% menjadi Rp515 dari harga penawaran perdana Rp452 per saham. KSIX merupakan perusahaan kedua yang sahamnya dicatatkan di BEI pada tahun 2025.
Ferdinand Aryanto, Direktur Utama PT Kentanix Supra International Tbk menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang selama ini telah membantu dan menyukseskan IPO KSIX.
Langkah IPO KSIX ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa dalam perjalanan Perseroan.
“Saham KSIX yang ditawarkan pada 02-06 Januari 2025, sangat diminati oleh investor pasar modal di Bursa Efek Indonesia (BEI). Tingginya minat investor terhadap saham KSIX menunjukkan respon positif investor atas prospek usaha Perseroan yang sangat baik. Tren positif kinerja Perseroan ini tidak lepas dari kepercayaan masyarakat terhadap kualitas dan kenyamanan hunian yang dihasilkan oleh Perseroan dan grup, “ kata Ferdinand dalam seremoni listing saham KSIX di Gedung BEI, Rabu (08/1/2025).