Komitmen untuk menstabilisasi harga hingga terjangkau oleh masyarakat luas juga dilaksanakan di seluruh Indonesia. Bersama Dinas Perdagangan Provinsi, Kabupaten dan Kota, pasar murah diselenggarakan di 216 lokasi di 34 provinsi. “Kemendag bersama Dinas Perindag seluruh Indonesia akan terus melakukan upaya untuk menjaga kelancaran distribusi barang kebutuhan pokok bagi masyarakat, yang salah satunya melalui penyelenggaraan pasar murah,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Mendag juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung pelaksanaan pasar murah, baik di pusat maupun di daerah. ”Dengan kerja sama dan niat yang baik, kami yakin kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari menjelang puasa dan Lebaran,” pungkasnya.
Komentari tentang post ini