JAKARTA-Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif berharap melimpahnya sumber Energi Baru Terbarukan (EBT) yang dimiliki Indonesia mampu mewujudkan kemandirian energi di masa mendatang. Hal ini akan membantu terciptanya ketahanan energi nasional melalui berbagai inovasi.
“Kita punya sumber (energi) melimpah. Tantangan kita ini bagaimana bisa menghasilkan kecukupan energi. Selama ini kita masih mengambil dari sumber-sumber yang konvensional, batubara dan fosil. Makin ke depan, sumber ini akan menipis,” kata Arifin saat membuka Jakarta Energy Forum 2020 di The Opus Grand Ballroom Dharmawangsa, Jakarta, Selasa (2/3).
Arifin mengharapkan keseriusan semua pihak dalam mengembangkan potensi energi lokal yang ramah lingkungan. Pemanfaatan energi lokal diyakini mampu menciptakan kemandirian energi di masa mendatang.
“Kita harapkan bahwa apabila program ini berjalan, kita bisa memotong volume impor dan biaya-biaya logistik,” jelas Arifin.
Tingginya angka impor saat ini, sambung Arifin, menyebabkan neraca perdagangan Indonesia masih defisit.
Komentari tentang post ini