“Bagi kami kepuasan mereka adalah prioritas dan kebanggaan Perusahaan. Dengan berpartisipasi merayakan Hari Pelanggan Nasional melalui Service Week ini, kami percaya akan memperkuat loyalitas para Nasabah kepada Perusahaan. Sebagai Perusahaan asuransi jiwa terpercaya kami akan senantiasa konsisten dalam memberikan layanan terbaik kepada para Nasabah,” terang Simon Bennett.
Simon menambahkan, serangkaian kegiatan Service Week ini sejalan dengan visi Perusahaan untuk melindungi dan meningkatkan kesejahteraan Finansial Anda, Bisnis, dan Masyarakat. “Kami akan terus berusaha untuk memberi nilai tambah bagi para Nasabah. Kami juga berterima kasih kepada seluruh Nasabah yang telah mempercayakan perlindungan jiwa dan kesehatannya kepada kami. Adalah komitmen kami untuk memberikan pelayanan yang berkualitas untuk mampu menjaga kepuasan serta loyalitas Nasabah,” pungkasnya.
Komentari tentang post ini