JAKARTA-Ketua Komite IV DPD RI Elviana mendorong Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) Suharso Monoarfa bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda).
Hal ini karena kondisi perekomian global sangat berpengaruh pada pencapaian sejumlah target prioritas nasional.
“Kami sangat memerlukan informasi dan masukan dari Kepala Bappenas berkaitan dengan perencanaan nasional bidang perekonomian. Sehingga informasi tentang perencanaan ini menjadi bahan pengawasan terhadap Kementerian UMKM,” katanya saat membuka Rapat Kerja (Raker) dengan Menteri PPN Suharso Monoarfa di ruang GBHN, Jakarta, Rabu (19/2/2020).
Lebih jauh kata Elviana, Komite IV saat ini sedang menyusun RUU Investasi dan Penanam Modal Daerah (RUU IPMD).
“Raker ini sekaligus terkait dengan usulan DPD RI untuk penyusunan RUU Investasi dan Penanaman Modal Daerah. Jadi sangat strategis,” ujarnya.
Selain itu, kata Senator asal Jambi, raker terkait juga dengan pengawasan UU 20/2008 tentang UMKM. Karena UMKM daerah ini sangat penting dan signifikan menggerakan ekonomi desa.
Komentari tentang post ini