Minta Persetujuan RUPSLB, Tripar Multivision Plus Siap Gelar Private Placement 619,420 Juta Saham

Thursday 12 Sep 2024, 10 : 43 am
by
Ilustrasi

JAKARTA – Manajemen PT Tripar Multivision Plus Tbk (RAAM) berencana melakukan penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) atau private placement dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 619,420 saham bernominal Rp60 per unit pada 23 September 2024.

Jumlah PMTHMETD ini mencapai 10% dari saham disetor Perseroan. Pelaksanaan private placement terlebih dahulu akan dimintakan persetujuan pemegang saham Perseroan dalam RUPSLB RAAM yang dilaksanakan pada 12 September 2024.

Pelaksanaan PMTHMETD tersebut dilakukan dalam rangka memberikan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan Perseroan termasuk masyarakat serta memiliki kesempatan untuk melakukan potensi ekspansi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Melalui PMTHMETD ini, Perseroan diharapkan akan mendapatkan alternatif sumber pendanaan untuk kepentingan bisnis/kegiatan usaha Perseroan dan/atau perusahaan anak Perseroan.

Baca juga :  Emiten Prajogo Pangestu Masuk Kategori High Alpha Stock, Buy BRPT

Dengan asumsi seluruh saham baru yang diterbitkan dari saham portepel dalam rangka PMTHMETD, maka pemegang saham Perseroan dalam jangka pendek akan terkena risiko dilusi kepemilikan saham maksimal sebesar 9,09% dari persentase kepemilikan sebelum pelaksanaan PMTHMETD. Namun, pada dasarnya tidak ada dampak perubahan pengendali Perseroan setelah PMTHMETD ini dilaksanakan.

Di sisi lain, struktur permodalan Perseroan menjadi lebih kuat dan mendukung kegiatan usaha serta pengembangan usaha/bisnis Perseroan yang pada akhirnya akan meningkatkan nilai tambah bagi para pemegang saham Perseroan.

Direksi RAAM dalam prospektus tambahan rencana PMTHMETD, dikutip Kamis (12/9/2024) menyebutkan, dana yang diperoleh dari pelaksanaan private placement ini setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi, akan digunakan oleh Perseroan untuk pengembangan usaha melalui investasi yang diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi Perseroan kedepannya.

Baca juga :  Melantai di BEI, Global Sukses Digital Patok Harga IPO Rp135 per Saham

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari BeritaMoneter.com. Mari bergabung di Channel Telegram "BeritaMoneter.com", caranya klik link https://t.me/beritamoneter, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

gatti

Adalah jurnalis senior yang memiliki spesialisasi dalam membuat analisis ekonomi dan politik.

Komentar


HI THERE!

Eu qui dicat praesent iracundia, fierent partiendo referrentur ne est, ius ea falli dolor copiosae. Usu atqui veniam ea, his oportere facilisis suscipiantur ei. Qui in meliore conceptam, nam esse option eu. Oratio voluptatibus ex vel.

Wawancara

BANNER

Berita Populer

Don't Miss

650 Investor Siap Hadir di World Economic Forum

JAKARTA-Setelah berhasil menjadi tuan rumah World Economic Forum on East

Immanuel: Pernyataan Ganjar Siap Jadi  Presiden, Sinyal Dukungan Ibu Mega

JAKARTA-Kesiapan Ganjar Pranowo menjadi Calon Presiden (Capres) menyiratkan dukungan Ketua