JAKARTA – Innalillahiwainnailaihirojiun. Kabar duka kembali datang dari dunia usaha Indonesia.
Salah seorang tokoh politik, pebinis hebat sekaligus pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo meninggal dunia pada Rabu (24/4) dini hari.
Mooryati Soedibyo meninggal pada usia 96 tahun.
Pembawa acara yang pernah menjadi Duta Besar Indonesia untuk Selandia Baru Tantowi Yahya menyampaikan kabar duka tersebut dalam unggahan di akun Instagram miliknya, @tantowiyahyaofficial, Rabu.
“Telah berpulang ke pangkuan-NYA, Ibu DR.H.BRA. Mooryati Soedibyo pada hari Rabu, 24 April, jam 01.00 WIB dini hari pada usia 96 tahun (5 Januari 1928 – 24 April 2024). Innalillahiwainnailaihirojiun,” tulis Tantowi dalam unggahan di akun Instagram.
“Selamat jalan Bu Moor. Semoga seluruh amal ibadah dan kebaikan ibu semasa hidup akan meringankan langkah ibu kembali ke pangkuan-NYA. Saya bersaksi ibu adalah orang baik yang telah banyak berbuat bagi bangsa ini,” katanya.
Tantowi mengenang Mooryati sebagai perempuan pengusaha yang visioner.
Tantowi juga menyebut jamu racikannya telah memberikan banyak manfaat bagi kesehatan masyarakat serta mengharumkan nama Indonesia di luar negeri.
Mooryati merupakan cucu Raja Kasunanan Surakarta Paku Bowono X yang memulai bisnis jamu pada 1975 dan mendirikan Mustika Ratu pada 1978.
Komentari tentang post ini