DENPASAR-Komite Pengusaha Mikro Kecil Menengah Indonesia Bersatu (KOPITU) siap membuka kerjasama dalam berbagai bidang dengan para delegasi kota Darwin dibawah kerangka kerja Memorandum of Understanding (MoU) Sister City.
Diharapkan dalam kerjasama ini banyak peluang ekonomi, pariwisata, pendidikan dan lainya dapat berkembang untuk kedua kota tersebut.
Hal ini disampaikan Ketua Umum, Yoyok Pitoyo yang hadir dan menjadi pemateri dalam pertemuan teknis delegasi kota Darwin, Australia & Pemerintah Kota Denpasar dalam rangkaian acara penandatanganan MoU Sister City antara Kota Darwin, Australia & Kota Denpasar.
Dalam kegiatan rapat teknis ini dibuka General Manager City of Darwin, Dr Alice Percy dengan di damping delegasi lain dari Australia, Director Migration NT Northern Territory Government Ms Pompea Sweet, Ms Gina Cassimatis, Ms Jenny Roberts, Ms Alana Anderson, Mr Glen Hingley, Ms Kate Heelan, Mr Iain Forrest, dan Ms Sarah Andrews.
Selain Ketua Umum, Yoyok Pitoyo, acara ini juga dihadiri perwakilan DPW KOPITU Bali & DPD KOPITU Denpasar.
Komentari tentang post ini