Manajemen menyebutkan, hingga kemarin terdapat pemegang saham publik yang tidak dapat dihubungi atau tidak memberikan tanggapan atau konfirmasi dalam bentuk apapun terkait apakah mereka akan menjual atau tidak menjual sahamnya kepada MPTIS.
Perlu diketahui, periode tender offer sukarela yang telah dilakukan sebelumnya selama 86 hari, MPTIS sudah membeli 3.794.727.358 saham dari total 4.104.990.344 saham yang menjadi objek Penawaran Tender Sukarela.
Bagi pemegang saham publik yang belum berpartisipasi dalam pelaksanaan tender offer sukarela tersebut, MPTIS minta agar segera menyatakan secara tegas sikapnya terkait saham-saham perseroan yang terdaftar atas nama mereka.
Dalam hal ini, para pemegang saham tersebut dapat memilih untuk menjual saham-sahamnya kepada MPTIS selama masa Penawaran Tender Sukarela.
Atau, para pemegang saham bisa secara tegas menyampaikan bahwa dirinya tidak menginginkan untuk menjual saham miliknya dan tetap menjadi pemegang saham perseroan.
Untuk menyatakan sikapnya terkait saham-saham perseroan, para pemegang saham dapat menyampaikannya melalui e-mail atau menghubungi Biro Administrasi Efek (BAE), PT Adimitra Jasa Korpora atau PT BCA Sekuritas.
Komentari tentang post ini