JAKARTA – PT MPXL Logistics International Tbk (MPXL) melaporkan bahwa perseroan mendapatkan kontrak pengangkutan Ground Granulated Blast Furnance Slag (GGBFS) selama kurun lima tahun ke depan.
Berdasarkan surat resmi MPXL kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tertanggal 23 Agustus 2024, hari ini perseroan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Krakatau Semen Indonesia (KSI) untuk pengangkutan GGBFS.
Perlu diketahui, GGBFS merupakan material semen yang penggunaan utamanya adalah pada beton untuk membangun struktur concrete yang kokoh.
Saat ini KSI sebagai perusahaan joint venture antara KRAS dan SMGR sudah memproduksi GGBFS.
Menurut Corporate Secretary MPXL, James S Chandra, kontrak kerjasama dengan KSI ini akan berlaku selama lima tahun sejak hari ini hingga 22 Agustus 2024, dengan kapasitas pengangkutan GGBFS sebanyak 690 ribu ton per tahun.
Dia menyampaikan, dampak positif yang akan diterima MPXL dari kerjasama ini bisa meningkatkan pendapatan perseroan, sehingga mampu mengembangkan kegiatan usaha.
Komentari tentang post ini