JAKARTA -Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) di Indonesia pada Oktober 2024 mencapai 1,19 juta kunjungan.
Jumlah ini turun sebesar 6,68 persen dibandingkan September 2024 month-to-month (m-to-m) tetapi naik 22,01 persen dibandingkan bulan yang sama pada tahun lalu (y-on-y).
Wisman yang berkunjung ke Indonesia pada Oktober 2024 didominasi oleh wisman yang berasal dari Malaysia (16,26 persen), Australia (12,61 persen), dan Singapura (8,90 persen).
Jumlah perjalanan wisnus pada Oktober 2024 mencapai 81,43 juta perjalanan. Jumlah tersebut turun sebesar 2,32 persen bila dibandingkan dengan September 2024 (m-to-m).
Akan tetapi bila dibandingkan bulan yang sama pada tahun sebelumnya (y-on-y), naik 29,88 persen. Pada Januari–Oktober 2024, perjalanan wisnus di Indonesia mencapai 839,39 juta perjalanan.
Jumlah ini naik 21,87 persen dibandingkan kumulatif periode yang sama pada tahun 2023 cumulative-to-cumulative (c-to-c).
Jumlah perjalanan wisnas pada Oktober 2024 mencapai 731,01 ribu perjalanan. Jumlah tersebut naik sebesar 10,61 persen bila dibandingkan dengan September 2024 (m-to-m), dan naik 10,06 persen dibandingkan bulan yang sama pada tahun sebelumnya (y-on-y).















